HomeHome6 Urutan Skincare untuk Kulit Kering, Maksimalkan Perawatan Demi Wajah Lebih Lembab

6 Urutan Skincare untuk Kulit Kering, Maksimalkan Perawatan Demi Wajah Lebih Lembab

Memiliki kulit kering memang butuh perawatan ekstra. Dimana kamu perlu memiliki sejumlah produk skincare untuk melembabkannya. Selain itu, penting juga tau urutan skincare untuk kulit kering yang tepat.

Jika melakukan dengan urutan yang salah. Maka kemungkinan kulit akan tetap kering dan tidak lembab sama sekali.

Nah, inilah urutan skincare untuk kulit kering yang perlu kamu simak dan ketahui dalam melakukan perawatan dengan tepat.

  1. Cleansing

Pada pagi hari, kamu bisa menggunakan salah satu metode cleansing saja. Misalnya dengan mencuci wajah menggunakan facial wash. Namun, pada malam hari sebelum beristirahat tidur, sebaiknya kamu menggunakan metode double cleansing.

  1. Toner

Jangan lupakan toner dan jika perlu gunakan hydrating toner ya! Dikarenakan sifat toner yang bisa memberikan kelembaban ekstra dan membuat kulit jauh lebih sehat bagi tipe kulit kering.

  1. Serum

Serum wajah juga kita butuhkan apalagi kulit kering rentan kusam, penuaan dini dan mudah iritasi. Jadi, gunakan serum yang tidak hanya memberikan kelembaban ekstra. Namun, juga serum yang bisa mengatasi masalah kusam, kulit belang dan penuaan dini.

  1. Moisturizer

Baik di siang hari atau di malam hari, setelah menggunakan serum ada baiknya kamu lanjutkan dengan moisturizer. Memiliki kulit kering berarti kamu butuh kelembaban lebih ekstra. Kulit kering bisa menimbulkan banyak masalah jika tidak diatasi dengan benar.

  1. Sunscreen

Penutup skincare di siang hari adalah sunscreen. Jangan lupa ulangi minimal setiap 3 jam dari pagi hingga sore hari.

  1. Sleeping Mask

Agar kelembaban makin terjaga maka sebaiknya kunci skincare rutin dengan sleeping mask. Produk ini bisa mengunci air dan membuat kulit jauh lebih lembab.

Demikianlah urutan skincare untuk kulit kering. Pastikan jangan sampai melewatkan urutan ini, ya!

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments