HomeHome4 Penyebab Perut Buncit pada Wanita yang Sebaiknya Tidak Kamu Abaikan

4 Penyebab Perut Buncit pada Wanita yang Sebaiknya Tidak Kamu Abaikan

Perut buncit memang terlihat lebih sering pada wanita, bukan? Namun, apakah kamu tau apa saja penyebab perut buncit pada wanita ini?

Jika kamu tau apa penyebabnya maka kamu juga bisa mencari solusinya. Untuk itu mari telusuri apa saja faktor penyebab perut makin buncit pada wanita.

Penyebab Perut Buncit pada Wanita

Penyebab perut buncit pada wanita ini bisa terjadi karena beberapa faktor. Setidaknya ada 4 penyebab yang bisa kamu ketahui dan simak berikut ini.

  1. Konstipasi

Wanita seringkali mengalami konstipasi ini. Karena memang pola hidup yang kurang sehat dan suka memakan makanan cepat saji. Kurangnya asupan serat di dalam tubuh bisa menyebabkan hal tersebut.

  1. Kembung

Siapa yang habis makan tertentu bisa menyebabkan penumpukan gas di dalam perut? Seperti ketika meminum minuman berkafein tinggi atau makanan yang banyak mengandung gas. Sebagian orang tidak tau jenis makanan tersebut hingga selalu menyebabkan bloating ini.

  1. Timbunan Lemak Perut

Lemak visceral atau lemak yang ada di perut sebenarnya sangat berbahaya. Sebab menyelimuti organ-organ di dalam perut dan ini tidak boleh kamu biarkan begitu saja. Penumpukan lemak di perut ini juga terjadi akibat peningkatan asupan kalori harian.

Kalori yang kamu konsumsi jauh lebih tinggi dari yang digunakan oleh tubuh. Sehingga menumpuk dan menjadi lemak perut.

  1. Fluktuasi Hormon

Hormon wanita juga sering terjadi fluktuasi atau naik turun tanpa sebab yang jelas. Menjelang menstruasi, kehamilan atau bahkan karena stress berkepanjangan.

Nah, itu dia beberapa penyebab perut buncit yang sebaiknya kamu ketahui. Jangan lupa juga rutin olahraga dan mulai pola hidup sehat, ya!

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments

Ferrous material recycling air quality control on Hybrid Sunscreen Lokal, Apa Saja Sih Keunggulannya
Frank#smith[Kfyzeiuqujbpygze,2,5] on Hybrid Sunscreen Lokal, Apa Saja Sih Keunggulannya