HomeHomePerbedaan Facial Wash dan Facial Foam Apa? Kenali Produk Skincare Penting untuk...

Perbedaan Facial Wash dan Facial Foam Apa? Kenali Produk Skincare Penting untuk Perawatan Wajah Ini

Dalam membersihkan wajah, kamu biasanya menggunakan facial wash atau facial foam? Tau nggak sih, kalau kedua produk ini memang terdengar mirip tetapi, nyatanya punya perbedaan loh!

Keduanya memang sama-sama bisa membersihkan kulit wajah. Namun, ada perbedaan facial wash dan facial foam yang penting banget untuk diketahui.
Lantas, apa bedanya? Yuk simak penjelasan mengenai perbedaan facial wash dan facial foam berikut.

Perbedaan Facial Wash dan Facial Foam

  1. Perbedaan Fungsi

Jika facial foam lebih efektif dalam mengangkat minyak berlebih dan kotoran penyebab sebum. Hal ini karena ia memiliki busa halus yang lembut sehingga bisa membuat pori-pori lebih bersih. Bagus banget untuk mengurangi jerawat atau kulit yang rentan berjerawat.

Sementara, facial wash memiliki fungsi melembabkan kulit, menyegarkan dan mencegah iritasi wajah.

  1. Perbedaan Tekstur

Kedua sabun pembersih wajah ini juga memiliki tekstur yang berbeda loh! Kalau facial foam teksturnya lebih lembut dan menghasilkan busa. Jenis produk ini bisa menjadi pembersih wajah dalam mengangkat kotoran di wajah termasuk sisa makeup.

Kalau facial wash sendiri memiliki 2 tekstur, ada yang gel dan creamy. Pada tekstur gel yang ringan ini cocok untuk kulit sensitif. Sementara, tekstur creamy yang mengandung moisturizer cocok pada kulit kering.

  1. Perbedaan pada Jenis Kulit

Dari kedua perbedaan facial foam dan facial wash di atas, kamu pastinya sudah mulai ada gambaran kan kira-kira pakai produk yang mana?

Perbedaan berikutnya jelas terlihat dari pengaplikasiaannya untuk jenis kulit. Jika facial foam cocok untuk jenis kulit berminyak dan berjerawat. Maka, facial wash bisa digunakan untuk kulit wajah normal, kering dan sensitif.

  1. Perbedaan Cara Penggunaan

Perbedaan terakhir yang dimiliki kedua produk ini dari segi cara penggunaannya. Pada facial wash creamy dan gel, sama-sama penggunaannya bisa langsung ke wajah. Artinya, tanpa perlu kamu usap terlebih dahulu ke telapak tangan. Setelah itu, langsung saja bilas hingga bersih.

Adapun pada facial foam, kamu perlu mengeluarkannya terlebih dahulu dan meletakkannya di tangan. Setelah itu, mengusapkannya hingga berbentuk busa. Kamu pun bisa juga menggunakan foaming maker untuk bisa menghasilkan busa. Barulah aplikasikan busa ke wajah dengan lembut dan bilas dengan air bersih.

Nah, kamu sudah makin paham kan mengenai perbedaan facial wash dan facial foam di atas? Produk mana nih yang cocok untuk kamu pakai? Kamu pun bisa menemukannya pada produk B Erl Cosmetics dan beli di sini ya!

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments

Ferrous material recycling air quality control on Hybrid Sunscreen Lokal, Apa Saja Sih Keunggulannya
Frank#smith[Kfyzeiuqujbpygze,2,5] on Hybrid Sunscreen Lokal, Apa Saja Sih Keunggulannya