HomeMakeupEyeReview B Erl Eye Fella Kabuki Brow Styler, Pensil Alis Tahan Lama...

Review B Erl Eye Fella Kabuki Brow Styler, Pensil Alis Tahan Lama dan Tidak Luntur

Beraktivitas sepanjang hari, seringkali memaksa kita untuk selalu tampil prima dan fresh. Apalagi jika kamu seorang wanita pekerja yang mengharuskan bertemu banyak orang.

Bagi para pekerja wanita, memiliki wajah yang fresh seharian ini bisa dilakukan dengan memperhatikan makeup. Nah, salah satu jenis makeup yang tidak boleh kamu lewatkan saat berdandan yaitu pensil alis.

Merias wajah dengan pensil alis ini bisa membuat wajah memiliki tampilan yang sangat berbeda. Makanya, menggunakan pensil alis tahan lama dan tidak luntur penting loh!

Penggunaan pensil alis tahan lama dan tidak luntur ini membuatmu tidak akan kerepotan lagi, hanya sekali makeup, alis tetap mempesona.

Pensil alis tahan lama dan tidak luntur ini dapat kamu temui pada B Erl Eye Fella Kabuki Brow Styler. Sebagai pensil alis mekanik, ia sangat praktis dibawa kemana-mana. Terlebih kamu tidak perlu lagi merautnya, serta adanya kuas kabuki yang lembut akan memudahkanmu untuk meratakan dan merapikan alis.

Keunggulan B Erl Eye Fella Kabuki Brow Styler

B Erl Eye Fella Kabuki Brow Styler yang menggunakan pensil alis mekanik dengan tip tipis berbentuk segitiga ini akan memudahkan saat menggambar, mengisi dan membentuk alis.

Konsep Hybrid Makeup yang diusung pensil alis ini berfungsi untuk mempercantik tampilan, dilengkapi dengan skincare infused/bahan aktif yaitu Sodium Hyaluronate, vitamin C dan E untuk memberikan nutrisi tambahan.

Kandungan Sodium Hyaluronate ini akan membantu menjaga dan mengunci kelembapan kulit, meredakan peradangan kulit, hingga menenangkan kulit. Sementara, kandungan vitamin C dan E sebagai antioksidan dapat membantu melindungi kulit dari efek buruk radikal bebas.

Teksturnya juga tidak terlalu creamy, makanya akan langsung bisa memberikan warna yang tegas. B Erl Eye Fella Kabuki Brow Styler hadir dengan 2 varian warna yaitu dark brown dan grey natural.

Cara Menggunakan B Erl Eye Fella Kabuki Brow Styler

  1. Rapikan rambut alis menggunakan kuas kabuki
  2. Siapkan B Erl Eye Fella Kabuki Brow Styler
  3. Putar B Erl Eye Fella Kabuki Brow Styler kekanan untuk memunculkan pensil dan putar kekiri untuk memasukkan pensil
  4. Posisikan tangan dan kepala dengan benar
  5. Gambar alis secara perlahan sesuai bentuk yang diinginkan
  6. Kembali rapikan alis usai digambar menggunakan kuas kabuki sehingga lis terlihat lebih natural

Demi penampilan area mata yang maksimal, gunakan juga rangkaian produk dari B Erl Cosmetics, seperti eyeliner dan maskara. Kamu pun bisa membeli produknya di sini ya!

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments

Ferrous material recycling air quality control on Hybrid Sunscreen Lokal, Apa Saja Sih Keunggulannya
Frank#smith[Kfyzeiuqujbpygze,2,5] on Hybrid Sunscreen Lokal, Apa Saja Sih Keunggulannya